About Us

SMA Theresiana 1 Semarang adalah sebuah sekolah swasta Katolik di kota Semarang di bawah naungan Yayasan Bernardus yang beralamat di Jl. Mayjen Sutoyo 69. SMA Theresiana 1 sudah berdiri sejak tahun 1962. Lokasi SMA Theresiana 1 yang strategis di pusat kota Semarang yang hanya berjarak 300 meter dari Simpang Lima membuat sekolah ini mudah dijangkau oleh transportasi umum. SMA Theresiana 1 mempunyai 2 program unggulan pembelajaran yaitu program imersi ( Immersion is Smarter ) dan program reguler plus ( Young and Creative ) . Fasilitas sekolah yang lengkap ( fasilitas digital ), lingkungan yang aman dan nyaman, serta staff pengajar proffesional dari lulusan S1 sampai S2 yang handal dan berpengalaman sangat membantu dan mendukung keberhasilan proses belajar mengajar. Percayakan pendidikan putra/putri Bapak/Ibu kepada kami. Informasi pendaftaran siswa baru hubungi (024) – 8447853. Ayo sekolah di Theresiana. Follow us on Instagram @smatheresiana1.

VISI

Mewujudkan generasi penerus bangsa yang cerdas dan berkarakter sesuai dengan nilai-nilai Santa Theresia.

MISI

  • Menyelenggarakan pelayanan pendidikan melalui pembelajaran yang inovatif, bernalar kritis, kreatif, bermakna, dan kompetitif.
  • Menanamkan nilai-nilai Santa Theresia yaitu sukacita, disiplin, jujur, dan peduli dalam pembelajaran.
  • Meningkatkan kualitas SDM agar mampu memberikan pembelajaran yang berbasis teknologi dan berkebhinekaan global.
  • Mendampingi peserta didik dalam mengembangkan potensi sehingga mampu berprestasi.
  • Menyediakan sarana dan prasarana yang memadai dan modern.

KURIKULUM

Pembelajaran kurikulum merdeka mendasarkan pada konsep bahwa pembelajaran merupakan suatu proses pengembangan potensi dan pembangunan karakter setiap peserta didik sebagai hasil dari sinergi antara pendidikan yang berlangsung di sekolah, keluarga dan masyarakat. Proses Pembelajaran Kurikulum merdeka tersebut  memberikan kesempatan kepada peserta didik  untuk  mengembangkan  potensi  mereka  menjadi  kemampuan yang semakin lama semakin meningkat dalam sikap (spiritual dan sosial), pengetahuan, dan keterampilan yang diperlukan dirinya untuk hidup dan untuk bermasyarakat, berbangsa, serta berkontribusi pada kesejahteraan hidup umat manusia (Permendikbud No. 104 tahun 2014 tentang Pembelajaran).

Berdasarkan uraian di atas maka konsep pembelajaran kurikulum merdeka dapat disimpulkan sebagai proses pengembangan peserta didik menjadi pribadi dan warga negara yang beriman, produktif, kreatif, inovatif, dan afektif, serta mampu berkontribusi pada kehidupan masyarakat, berbangsa, bernegara, dan berperadaban dunia sebagai hasil dari sinergi antara pendidikan yang berlangsung di sekolah, keluarga dan masyarakat.